Share

Keok dari Philadelphia 76ers di NBA 2022-2023, Tren Kemenangan 16 Beruntun Milwaukee Bucks Terhenti

Djanti Virantika, Jurnalis · Senin 06 Maret 2023 03:34 WIB
https: img.okezone.com content 2023 03 05 36 2775852 keok-dari-philadelphia-76ers-di-nba-2022-2023-tren-kemenangan-16-beruntun-milwaukee-bucks-terhenti-Z8AOcDHtbB.jpg Milwaukee Bucks kala berlaga. (Foto: Reuters)

PIL pahit harus ditelan Milwaukee Bucks dalam lanjutan NBA 2022-2023. Mereka harus menghentikan catatan manisnya di NBA 2022-2023 usai kalah dari Philadelphia 76ers.

Ya, Bucks tumbang di tangan Philadelphia 76ers dengan skor 130-133. Laga itu digelar di Fiserv Forum, Minggu 5 Maret 2023.

Milwaukee Bucks

Kekalahan ini terasa menyesakkan bagi Bucks karena didapat kala mereka tampil di hadapan publiknya sendiri. Bucks juga sejatinya tampil dominan di 3 kuarter awal.

Sejumlah pemain Philadelphia 76ers pun jadi bintang dalam laga ini. Joel Embiid dan James Harden menjadi motor serangan 76ers dengan mencatatkan double-double pada pertandingan tersebut.

Hasil ini membuat Bucks harus menelan pil pahit. Sebagaimana dilansir dari ANTARA, Senin (5/3/2023). Sebab, catatan positif mereka sebelumnya, yakni meraih 16 kemenangan beruntun harus terputus.

Follow Berita Okezone di Google News

Sebelumnya, Bucks di antara sukses mengalahkan Orlando Magic (139-117), Brooklyn Nets (118-104), Phoenix Suns (104-101), Miami Heat (128-99), Chicago Bulls (112-100), Boston Celtics (131-125), LA Clippers (119-106), LA Lakers (115-106), Portland Trail Blazers (127-108), dan masih banyak lagi lainnya.

Tak ayal, usai laga tersebut, Bucks akan berjuang keras untuk bangkit. Sebab, mereka ingin menjaga kans dalam memperebutkan gelar juara NBA 2022-2023.

Selanjutnya, Bucks akan melawan Washington Wizards. Laga itu akan digelar pada hari ini, Senin (6/3/2023) pukul 07.30 WIB.

(dji)

1
2
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Okezone.com tidak terlibat dalam materi konten ini.

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini