Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Meski Jadi Juara, Marcus Fernaldi Gideon Sempat Temui Kendala di Final Hong Kong Open 2017

Bagas Abdiel , Jurnalis-Senin, 27 November 2017 |02:19 WIB
Meski Jadi Juara, Marcus Fernaldi Gideon Sempat Temui Kendala di Final Hong Kong Open 2017
Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo (Foto: PBSI)
A
A
A

KOWLOON – Pasangan ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, mengaku sempat memiliki kendala saat tampil di final Hong Kong Open Superseries 2017 melawan wakil Denmark, Mads Pieler Kolding/Mads Conrad-Petersen yang berlangsung di Hong Kong Coliseum, Minggu 26 November 2017. Salah satunya dialami Marcus yang merasa kurang begitu baik mengatasi bola-bola atas.

Beruntung sang partner yakni Kevin mampu meredam kelemahan tersebut dengan mengantisipasi bola-bola depan dengan baik. Hasilnya Minions –julukan Marcus/Kevin– sukses merebut kemenangan dengan skor 21-12 dan 21-18 dan menambah koleksi gelarnya menjadi enam titel.

“Tadi game kedua saya sempat ada kendala, bola atasnya masih suka goyang. Untung Kevin depannya masih dapet, jadi saya cuma menurun-nurunkan shuttlecock-nya saja,” ungkap Marcus, mengutip dari laman resmi PBSI, Senin (27/11/2017).

Baca juga Rebut Gelar Keenam Superseries di Hong Kong Open 2017, Marcus/Kevin: Kami Nikmati Permainan!

“Kalau saya pribadi berpikir, kalau kami susah, lawan juga pasti susah. Sama-sama harus belajar. Jadi mikirnya bagaimana caranya mengusahakan lagi, pasti ada cara untuk mengatasinya,” tambah Marcus lagi.

Laga melawan Kolding/Petersen tersebut merupakan pertandingan kelima bagi keduanya sejak pertama bertemu pada 2015 di All England. Setelah dari empat pertandingan mereka imbang 2-2, akhirnya pasangan peringkat satu dunia itu unggul dalam rekor pertemuan. Meski begitu, Kevin mengakui tetap saja pasangan unggulan enam itu tidak mudah ditaklukkan.

“Mereka pemain yang bagus. Sebelumnya kami ketemu juga cukup ramai di lapangan. Mereka punya permainan cepat dan enggak gampang juga,” tutup Kevin.

(Fetra Hariandja)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita Sport lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement