ODENSE – Dua wakil Indonesia yang tersisa di babak semifinal Denmark Open Super Series 2015, berhasil melaju ke babak final yang akan berlangsung Minggu (18/10/2015). Kedua wakil tersebut adalah ganda campuran andalan Indonesia, Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir dan tunggal putra Tommy Sugiarto.
Owi/Butet berhasil melaju ke babak penentuan setelah mengalahkan ganda China, Liu Cheng/Bao Yoxin dengan straight set 21-18 dan 21-16. Susul-menyusul terjadi antara keduanya pada set pertama, namun keunggulan 14-12 membuat Owi/Butet berada di atas angin dan menutup set pertama 21-18.
Begitupun di set kedua, pasangan peringkat dua tersebut sempat disaingi ganda campuran lapis ketiga China tersebut. Angka sempat sama 10-10, namun Owi/Butet yang pernah merupakan juara dunia 2013 berhasil menutup set sekaligus memenangkan laga dengan skor 21-16.
“Kami lebih tenang mainnya hari ini. Saya juga tidak terlalu terburu-buru mengolah bola, pas ada kesempatan baru kami menyerang. Tadi saya juga banyak di belakang, tidak terlalu nafsu, tapi mengolah bola dulu, baru berbalik nanti Owi yang menyelesaikan,” jelas Liliyana seperti mengutip situs resmi PBSI, Minggu (18/10/2015).
Sementara Tommy berhasil mengalahkan andalan Taiwan, Chou Tien Chen, 21-8 dan 22-20. Anak dari legenda Icuk Sugiarto itu melihat stamina lawan sudah menurun sehingga terus menekannya.
“Saya melihat staminanya dia sudah habis, jadi saya manfaatkan. Karena sudah sampai ke semifinal ini semua partai melelahkan,” ujar Tommy.
Di babak final, Owi/Butet akan ditantang unggul ketujuh asal Korea Selatan, Koo Sung Hyun/Kim Ha Na. Sementara Tommy harus melawan unggulan pertama asal China, Chen Long.
(Fetra Hariandja)