Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Nadal: Rekor Federer Sulit Terjangkau

Hendra Mujiraharja , Jurnalis-Rabu, 12 Juni 2013 |16:26 WIB
 Nadal: Rekor Federer Sulit Terjangkau
Rafael Nadal. (Foto: Reuters)
A
A
A

MADRID – Roger Federer merupakan petenis dengan rekor 17 kali juara grand slam. Praktis, Rafael Nadal percaya sulit baginya untuk melewati rekor Federer.
 
Belum lama ini, petenis asal Spanyol itu meraih gelar juara ke-delapan di French Open dan sejauh ini sudah mengoleksi 12 gelar grand slam, termasuk dua trofi di Wimbledon. US Open dan Australia Open.
 
Federer, yang akan berusia 32 tahun bulan Agustus ini, memenangi gelar juara grand
slam terakhir di Wimbledon musim 2012 kemarin. Kendati demikian, petenis asal Swiss itu masih menempati peringkat tiga dunia dan berpeluang untuk menambah gelar juara, sebelum memutuskan untuk pensiun.
 
“Menyamai rekor Federer merupakan sesuatu yang akan bertahan beberapa tahun mendatang, terkadang saya tidak berpikir mengenai hal itu,” kata Nadal, dalam wawancara dengan media olahraga Marca, Rabu (12/6/2013).
 
Gelar juara di French Open merupakan trofi ketujuhnya sejak kembali dari cedera lutut, yang membuatnya absen selama tujuh bulan. The King of Clay (Julukan Nadal) akan mencoba untuk menceritakan kunci suksesnya meraih 12 gelar grand slam.
 
“Biasa saja. Tidak ada yang spesial. Beruntung, saya memiliki sebuah tim yang membantu saya dalam momen baik dan buruk. Saya memiliki keluarga dan teman yang juga turut membantu,” jelas Nadal.
 
“Berjalan-jalan ke sekitar Spanyol dan dunia, serta merasa dicintai merupakan sebuah kepuasan tersendiri. Hal itu akan memberikan tambahan tenaga untuk meraih sukses,” tambah petenis 27 tahun itu.

(Hendra Mujiraharja)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita Sport lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement