MONTREAL – Novak Djokovic masih menunjukkan kapasitasnya sebagai petenis nomor satu dunia dengan membekuk Gael Monfils demi tiket semifinal Rogers Cup.
Petenis andalan Serbia tanpa banyak kesulitan melaju ke babak empat besar dengan mengalahkan Monfils dua set langsung, 6-2 6-1, Sabtu (13/8/2011).
Dengan kemenangan ini Djokovic berarti memperpanjang rekor kemenangannya tahun ini menjadi 51-1 dan berpeluang menyabet gelar perdana dengan status peringkat satu dunia.
“Saya menjalani pertandingan terbaik di turnamen ini, tanpa diragukan lagi,” kata Djokovic setelah pertandingan.
“Saya bermain sangat cepat dan mencoba secara konstan memberikan tekanan kepada Gael karena saya tak mau memberinya waktu untuk kembali mendominasi permainan atau sekadar berpikir gaya permainannya,” sambung pria kelahiran 24 tahun lalu.
“Secara keseluruhan, penampilan saya sangat fantastis,” tutur Djokovic antusias.
Di semifinal Djokovic akan berhadapan dengan Jo-Wilfred Tsonga yang sebelumnya membekuk unggulan delapan asal Spanyol, Nicolas Almagro. Partai semifinal lainnya akan mempertemukan Mardy Fish dan Janko Tipsarevic.
(Dewi)