Dengan hasil tersebut, Ardy B Wiranata harus puas hanya menyabet medali perak. Alan sendiri memastikan diri meraih medali emas di Olimpiade Barcelona 1992.
Seiring banyaknya prestasi yang diukir, nama Ardy B Wiranata pun makin tersohor. Tetapi kemudian, sosoknya jadi sorotan besar pada 2004.

Sebab, Ardy B Wiranata memutuskan pindah kewarganegaraan. Dia melepas statusnya sebagai WNI untuk menjadi warga negara Kanada.
Kini, Ardy B Wiranata pun masih aktif di dunia bulu tangkis di Kanada. Dia tinggal di sana bersama istrinya, Elisabeth Tamzil, dan putra satu-satunya, Shawn Wiranata.
(Djanti Virantika)