GOLD COAST – Kepala Pelatih Tim Ganda China, Zhang Jun, mengaku timnya mengalami tekanan dan kelelahan saat tampil di final Piala Sudirman 2017. Hal tersebut menjadi penyebab kekalahan timnya dari Korea di partai puncak dengan skor 2-3.
Pasalnya, menjelang final dilangsungkan, China dipastikan hanya beristirahat beberapa jam setelah sukses mengalahkan Jepang di pertandingan semifinal. Apalagi dalam semifinal, mereka sudah menurunkan Chen Qingchen yang tampil dua kali saat melawan Jepang.
“Saya pikir itu kombinasi antara tekanan dan kelelahan. Chen Qingchen bermain dua pertandingan di semifinal. Pertandingan kedua selesai cukup larut dan tidak ada waktu untuk pulih,” ungkap Jun, mengutip dari laman resmi BWF, Senin (29/5/2017).
“Kami selesai rapat tim hingga jam dua pagi. Tapi kami memutuskan untuk tetap bertahan dengan Chen dan Jia Yifan karena mereka memiliki hasil bagus ketika melawan pasangan Korea (Chang Ye Na dan Lee So Hee),” tambahnya.
Kekalahan tim China memang dipastikan setelah Qingchen/Jia Yifan gagal menyumbang poin di partai keempat saat kedudukan menjadi 2-1 untuk keunggulan tim China. Petaka datang karena Qingchen/Yifan mengalami kekalahan dari Chang Ye Na/Lee So Hee sehingga performa pasangan ganda campuran Korea di partai berikutnya pun sangat percaya diri.
(Fetra Hariandja)