Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Ganda Putri Indonesia Gagal Susul Owi/Butet

Zanel Farha Wilda , Jurnalis-Jum'at, 29 Mei 2015 |17:04 WIB
Ganda Putri Indonesia Gagal Susul Owi/Butet
Ganda putri Indonesia kalah di babak perempatfinal Australian Open 2015 (Foto: Badminton.org)
A
A
A

SYDNEY – Pasangan ganda putri Indonesia, Greysia Polii/Nitya Krishinda Maheswari, gagal menyusul pencapaian Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir ke semifinal Australian Open 2015. Greysia/Nitya kalah di babak perempatfinal dari pasangan ganda putri China, Jinhua Tang/Qing Tian.

Greysia/Nitya sejatinya tampil dengan cukup baik. Mereka mampu memberikan permainan menarik dan perlawanan yang sengit kepada Tang/Tian. Sayang, usaha keduanya harus dibayar dengan kekecewaan oleh kekalahan straight set 18-21 dan 16-21 dalam durasi 53 menit.

Pada pertandingan yang dihelat di Sydney Olympic Park, Jumat (29/5/2015), Tang/Tian lebih dulu mencatatkan poin pertama. Dalam posisi tertinggal, Greysia/Nitya pun bereaksi dengan cepat. Kejar-kejaran poin sempat terjadi di antara kedua pasangan. Namun, keberuntungan tidak memihak pada Greysia/Nitya, sehingga set pertama berakhir untuk keunggulan pasangan China.

Demi menjaga asa ke semifinal, Greysia/Nitya memulai set kedua dengan lebih baik. Di menit-menit awal, pertarungan kedua pasangan terlihat jauh lebih sengit dibanding set pertama. Greysia/Nitya pun sempat memimpin poin dari lawannya.

Sayang, keunggulan tersebut tidak mampu dipertahankan hingga akhir laga. Kemenangan set kedua pun kembali menjadi milik Tang/Tian, yang otomatis membawa ke semifinal.

Dengan kekalahan ini, itu artinya Indonesia hanya memiliki satu wakil tersisa di Australian Open. Sebagaimana diketahui, Tontowi/Liliyana lolos dari perempatfinal usai mengalahkan pasangan Inggris, Chris Adcock dan Gabrielle Adcock. Di babak semifinal, pasangan yang akrab disapa Owi/Butet akan bertemu dengan ganda campuran asal Hong Kong, Lee Chun Hei/Chau Hoi Wah.

(Fetra Hariandja)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita Sport lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement