MELBOURNE - Stanislas Wawrinka benar-benar tampil gemilang sepanjang turnamen Australian Open 2014, hingga akhirnya keluar sebagai juara. Wawrinka pun tak lupa mendoakan kesembuhan Rafael Nadal yang menjadi lawannya di babak final.
Dalam babak final yang berlangsung di Rod Laver Arena, kemarin, Nadal memang tampil dalam kondisi yang kurang baik. Pada awal set kedua, Nadal meminta medial timeout dan meninggalkan lapangan saat dirinya dalam posisi tertinggal.
Kondisi tersebut pun membuat kesal Wawrinka, pasalnya wasit tak memberi tahu alasan timeout-nya petenis nomor satu dunia itu. Jelang memasuki set ketiga, Nadal kembali mengalami cedera pada punggungnya.
Beruntung peraih 13 gelar grand slam tersebut bisa melanjutkan pertandingan tersebut, meskipun pada akhirnya Wawrinka keluar sebagai pemenangnya. Petenis asal Swiss tersebut menang dengan skor 6-3, 6-2, 3-6, 6-3.
Wawrinka pun berhasil meraih gelar Australian Open untuk pertama kalinya, dan juga berhasil mematahkan rencana Nadal untuk menyamai rekor milik Pete Sampras dengan 14 gelar grand slam.
Meski begitu, Wawrinka tetap mendoakan yang terbaik bagi kondisi Nadal ke depannya.
"Pertama-tama, Rafa, saya sangat menyesal. Saya harap punggung anda baik-baik saja,” kata Wawrinka usai pertandingan.
“Kamu teman yang luar biasa, seorang juara yang hebat. Kamu telah kembali secara mengagumkan tahun lalu. Buat saya, ini grand slam terbaik,” sambung petenis yang naik ke posisi ketiga dari posisi keenam ATP World.
(Muhammad Indra Nugraha)