"Saya sudah mencoba melakukan yang terbaik. Hanya banyak melakukan kesalahan sendiri. Pada gim pembuka saya coba menyerang, tetapi pertahanan lawan sangat solid dan akhirnya rencana serangan saya tidak berjalan baik," ujar Ginting dari rilis PBSI, Sabtu (2/10/2021).
Anthony pun mengaku bahwa dirinya telah mampu melakukan serangan dengan lebih baik. Sayangnya, pebulu tangkis berusia 24 tahun itu sering kecolongan saat adu reli dengan Zii Jia.
"Saya masih sering kecolongan saat adu reli-reli pukulan. Meskipun begitu, dari segi permainan sebenarnya saya bisa melawan, meski akhirnya kalah. Penampilan saya juga lebih baik dibanding saat melawan Antonsen lalu," jelasnya.
Dua poin Indonesia di laga kontra Malaysia pada Piala Sudirman 2021 didapat lewat aksi Gregoria Mariska Tunjung dan Greysia Polii/Apriyani Rahayu. Gregoria mengalahkan Kisona Selvaduray dengan skor 22-20, 18-21, dan 21-19. Sementara itu, peraih emas Olimpiade Tokyo 2020 mengalakan pasangan ganda putri, Pearly Tan/Thinaah Muralitharan, dengan skor 22-20, 17-21, dan 21-18.
(Djanti Virantika)