Share

Mengejutkan! Timnas Basket Putra Kamboja Cetak Sejarah di SEA Games 2023 Usai Hantam Filipina

Andhika Khoirul Huda, Jurnalis · Jum'at 12 Mei 2023 08:01 WIB
https: img.okezone.com content 2023 05 12 36 2812568 mengejutkan-timnas-basket-putra-kamboja-cetak-sejarah-di-sea-games-2023-usai-hantam-filipina-CMud7rlk1Z.jpg Timnas Basket Putra Kamboja tumbangkan Filipina di SEA Games 2023 (Foto: Instagram/cambodiabasketball)

TIMNAS Basket Putra Kamboja cetak sejarah di SEA Games 2023. Sebab, mereka berhasil menghajar tim langganan juara di ajang tersebut yakni Filipina.

Timnas Basket Putra Kamboja memberikan kejutan ketika bersua Filipina di laga kedua Grup A SEA Games 2023. Bermain di Morodok Techo National Stadium Elephant Hall 2, Phnom Penh, pada Kamis (11/5/2023), Kamboja berhasil mengalahkan Filipina dengan skor 79-68.

Timnas Basket Putra Kamboja

Berkat kemenangan itu, Kamboja pun menjadi sorotan publik ASEAN. Bagaimana tidak, Filipina dikenal memiliki Timnas Basket terbaik di Asia Tenggara dengan mendominasi selama 13 tahun sebelum akhirnya gelar juara SEA Games 2021 diraih Indonesia.

Sementara itu, Kamboja sama sekali belum pernah menjadi unggulan di nomor basket putra. Bahkan, dalam dua edisi terakhir SEA Games mereka hanya mampu meraih satu kemenangan dan menelan sembilan kekalahan.

Meski demikian, Kamboja benar-benar melakukan banyak perubahan guna meraih medali emas ketika ditunjuk sebagai tuan rumah SEA Games 2023. Di nomor basket putra, Kamboja mengandalkan enam pemain naturalisasi yakni Dorsey Darrinray, Pridgett Sayeedalkabir, Peterson Brandon Jerome, Oscar Lopes, Darius Henderson dan Hoeup Joseph Ravuth.

Alhasil, Kamboja berhasil meraih kemenangan dengan skor 85-60 di laga pembuka Grup A kala menghadapi Singapura. Mereka turut menghantam Filipina di laga kedua lewat skor 79-68.

Follow Berita Okezone di Google News

Dalam laga kontra Filipina di laga kedua Grup A SEA Games 2023, Dorsey Darrinray menjadi pemain paling penting bagi Kamboja dengan membukukan 22 poin. Menariknya, Kamboja benar-benar hanya menurunkan enam pemain naturalisasi dan tidak menurunkan pemain lokal untuk menumbangkan Filipina.

Timnas Basket Putra Kamboja

Selain itu, Kamboja juga selalu memimpin sejak kuarter pertama dengan skor 26-14. Mereka memperlebar jarak di paruh pertama dengan skor 47-31.

Memasuki kuarter ketiga, Filipina mulai memberikan perlawanan sengit untuk Kamboja, namun Kamboja masih mampu menjaga keunggulan di angka 66-47. Hingga akhirnya, Kamboja menutup laga dengan kemenangan lewat skor akhir 79-68.

Menarik disaksikan sejauh mana Timnas Basket Putra Kamboja dapat melangkah di SEA Games 2023. Kini, mereka hampir dipastikan menjadi juara Grup A dan tinggal memastikan satu kemenangan kontra Malaysia pada Sabtu (13/5/2023) mendatang.

Untuk menyaksikan rangkaian acara SEA Games 2023, Anda bisa streaming langsung melalui Vision+ atau RCTI+ dan menonton pertandingan SEA Games secara lengkap mulai dari pertandingan olahraga, ceremonial, hingga berbagai highlights pertandingan yang sudah berlangsung.

1
2
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Okezone.com tidak terlibat dalam materi konten ini.

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini