JAKARTA – Pembalap Jaguar TCS Racing, Mitch Evans, mencetak sejarah dengan jadi orang pertama yang memenangkan balapan di Jakarta International E-Prix Circuit (JIEC), Sabtu 4 Juni 2022. Akan tetapi, kemenangan Evans di Formula E Jakarta 2022 tidak diraih dengan mudah.
Sebab, Evans harus bersaing ketat dengan Jean-Eric Vergne (DS Techeetah) untuk menjadi yang terdepan. Dia pun bercerita soal pertarungannya dengan Jev -sapaan akrab Vergne- selepas balapan.
Perlu diketahui, Evans memulai balapan dari posisi ketiga dan sempat tertinggal dari Vergne dan Edoardo Mortara (ROKiT Venturi Racing). Namun, Evans menjadi yang terdepan setelah melakukan pergerakan overtake ciamik ketika balapan memasuki lap-lap akhir.
Momen itu langsung menjadi sorotan dan disusul decak kagum penonton yang hadir di JIEC. Evans mengaku sempat menyerah lantaran Vergne selalu menghalanginya.
Namun, setelah mendapatkan peluang untuk melakukan overtake, pembalap asal Selandia Baru itu langsung memanfaatkannya dengan baik. Dia pun dapat memimpin balapan hingga menyentuh garis finis.
"Itu benar-benar ketat di akhir dengan (Jean-Eric) Vergne, saya pikir saya akan menarik diri, tetapi ban saya mulai meledak segera setelah saya melewatinya. Saya sedikit kepanasan, tetapi saya menyelesaikan pekerjaan," kata Evans dikutip dari laman resmi Formula E 2022, Minggu (5/6/2022).