TAVULLIA - Kekasih Valentino Rossi, Francesca Sofia Novello saat ini tengah mengandung anak pertama Valentino Rossi. Anak pertama Rossi pun dipastikan perempuan dan hal itu membuat The Doctor –julukan Rossi– ingin segera memiliki anak kedua yang diharapkannya adalah laki-laki.
The Doctor akan mengemban tanggung jawab baru setelah lepas dari dunia MotoGP di tahun ini. Dia bakal memiliki anak dari sang pacar Francesca Sofia Novello dalam beberapa bulan ke depan.
Novello kini telah hamil besar setelah pertama kali mengungkap kabar tersebut pada September 2021 lalu. Telah dinyatakan oleh dokter bahwa calon bayi berjenis kelamin perempuan.
Baca Juga:Â Segera Jadi Ayah, Valentino Rossi Ungkap PerasaannyaÂ
Rossi dalam beberapa kali kesempatan mengucap syukur karena dikaruniai anak perempuan. Pasalnya, seandainya anak laki-laki tentu akan banyak tekanan yang memaksa sang anak mengikuti jejak karier ayahnya.
“Saya tidak tahu, tapi saya harap tidak. Dia bisa berlari dan melakukan apa yang dia inginkan,” ucap Rossi menjawab apakah menginginkan sang anak mengikuti karirnya atau tidak.
“Saya pikir jika dia laki-laki, dia akan berada di bawah banyak tekanan, karena dia adalah putra Valentino… Tapi karena dia perempuan, dia bisa melakukan apa yang dia mau,” lanjut Rossi dikutip laman Corsedimoto, Sabtu (22/1/2022).