LE MANS - Pembalap Ducati, Francesco Bagnaia menatap dengan optimis gelaran MotoGP Italia yang berlangsung akhir pekan ini. Hasil positif pada balapan sebelumnya membuatnya percaya diri untuk kembali bersaing di posisi depan.
Namun di sisi lain, Bagnaia juga mengambil pelajaran berharga usai mentas di MotoGP Prancis 2021 kemarin.
Salah satu hal yang jadi sorotan Bagnaia adalah sesi kualifikasi. Rider Italia itu memang terlihat cukup kesulitan dengan hanya menempati urutan ke-16 pada balapan akhir pekan kemarin.
Beruntung, perlahan Bagnaia berhasil memperbaiki posisinya hingga menyentuh garis finis di posisi keempat.
Baca juga:Â Valentino Rossi Soroti Performa Pembalap Ducati Jelang MotoGP Italia 2021
"Saya sedang memikirkannya dan kami sedang mengusahakannya agar tidak terjadi lagi," ujar Bagnaia dilansir dari laman Speedweek, Jumat (28/5/2021).
"Ini akan menjadi kali pertama saya membalap di sini mengenakan seragam tim Ducati Lenovo, dan ini bahkan lebih memotivasi saya," pungkasnya.