NURSULTAN – Pevoli cantik asal Kazakhstan, Sabina Altynbekova, mengaku akan tetap menggeluti dunia voli dan takkan melepaskan cabang olahraga (cabor) tersebut dalam waktu dekat ini. Ia memastikan bahwa statusnya yang kini sudah menjadi istri takkan menganggu profesinya sebagai pevoli.
Seperti yang diketahui, Sabina pada 25 Desember 2020 kemarin telah melangsungkan pernikahan dengan seorang pria bernama Sayat Salmanuly. Dalam pernikahan tertutup hanya untuk keluarga dekatnya itu, Sabina pun pada akhirnya melepaskan masa lajangnya.
Tentu kabar pernikahan Sabina itu membuat sejumlah pendukungnya merasa patah hati. Apalagi Sabina menikah di usia yang terbilang muda, yakni diusia 24 tahun. Ketakutan pun pada akhirnya muncul.
Baca Juga: Sabina Altynbekova Bangga Jadi Pevoli Muslim yang Dikenal Dunia
Apakah Sabina akan mengakhiri kariernya sebagai pevoli profesional karena kini sudah bekeluarga? Ternyata jawabannya tidak. Sabina memastikan bahwa ia akan tetap fokus untuk menjadi pevoli.
Hal itu disampaikan Sabina dalam sesi tanya-jawab di instagram pribadinya. Dalam sesi tersebut, ada satu pendukung Sabina, yang ternyata orang Indonesia, menanyakan apakah Sabina bakal berhenti dari dunia voli atau tidak karena kini sudah menikah?
“Apakah Anda masih akan tetap bermain voli usai resmi menikah? Saya berasal dari Indonesia,” tanya seorang follower Sabina di instagram pribadinya.