BANGKOK – Perjuangan keras ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, untuk melewati babak pertama ajang Thailand Open 2021 berbuah manis. Pada babak pertama yang berlangsung di Impact Arena, Bangkok, Selasa (12/1/2021) siang WIB, keduanya sukses menyingkirkan wakil tuan rumah Nipitphon PhuangPhuapet/Tanupat Viriyangkura dengan skor 17-21, 21-6, dan 22-20.
Wakil tuan rumah tancap gas sejak awal. Mereka meninggalkan Fajar/Rian cukup jauh. Walau begitu, unggulan ketiga Indonesia mulai mendapatkan ritmenya. Alhasil, mereka justru berbalik unggul 11-10 saat interval.
Selepas interval, Fajar/Rian mencoba mempertahankan ritme permainan. Mereka sempat unggul 15-11. Sayangnya, gantian Nipitphon/Tanupat yang mendapat momentum. Keduanya sukses mengejar dan menyamakan skor 15-15.
Baca juga: Cara Unik Fajar/Rian Atasi Rasa Bosan Selama Karantina Jelang Thailand Open
Kedudukan imbang membuat pertandingan menjadi lebih seru dan menegangkan. Saling susul dan membalikkan angka terjadi hingga set pertama selesai. Nitiphon/Tanupat akhirnya merebut set pertama dengan keunggulan 17-21.
Kalah di set pertama, Fajar/Rian coba bangkit pada gim kedua. Mereka langsung menuai empat poin di awal gim. Namun, lagi-lagi Nitiphon/Tanupat memberikan perlawanan ketat. Fajar/Rian tidak dibiarkan leluasa mendapat angka.
Pun begitu, Fajar/Rian berhasil mempertahankan keunggulan 11-10 saat interval set kedua. Tanpa kesulitan berarti, set kedua mampu dimenangi dengan skor 21-16. Pertandingan harus ditentukan lewat set ketiga alias rubber game.