BARCELONA – Pembalap Tim Mercedes AMG Petronas, Lewis Hamilton, menatap antusias balapan di seri keenam Formula One (F1) 2020. Dengan tajuk F1 GP Spanyol 2020, Hamilton memastikan siap untuk menghadapi tantangan baru yang sangat mungkin muncul dalam balapan tersebut.
Hamilton sendiri diketahui baru saja gagal memetik kemenangan dalam perlombaan F1 pada akhir pekan lalu. Tampil di Sirkuit Silverstone, Inggris, pada 9 Agustus 2020 malam WIB, ia harus puas menyudahi perlombaan di urutan kedua.
Strategi tepat Verstappen dalam pergantian ban telah membuahkan kemenangan yang sekaligus menghentikan dominasi Mercedes. Ia diketahui memanfaatkan dengan baik momen Hamilton melakukan pergantian ban pada lap ke-34 dari 52 putaran yang harus dilalui.
BACA JUGA: Sembuh dari Covid-19, Sergio Perez Comeback di F1 GP Spanyol 2020
Verstappen berhasil merebut kepemimpinan balapan dan terus mempertahankan posisinya hingga finis. Catatan waktu pembalap asal Belanda itu saat menyentuh garis finis unggul hingga 11,326 detik dari Hamilton yang mengekor di tempat kedua.
Hamilton tentu saja tak berharap kondisi di Silverstone pada akhir pekan lalu terulang kembali di F1 GP Spanyol 2020. Sebab, ia bertekad menuai hasil manis dan memperbesar keunggulannya dari Verstappen di klasemen sementara.