TAIWAN – Pebulu tangkis asal Taiwan, Chou Tien Chen, mengingatkan seluruh masyarakat untuk tetap tenang dalam menghadapi situasi saat ini. Ia turut merasakan keresahan yang dialami masyarakat dunia di tengah pandemi virus Corona.
Nama Chou Tien Chen sendiri bukan hal asing bagi dunia bulu tangkis. Pemain peringkat dua dunia tunggal putra itu terkenal dengan sosoknya religius dan rendah hati. Karena itu, di tengah situasi seperti saat ini, ia mengajak seluruh dunia untuk tetap tenang.
Selain itu, ia juga berharap semua orang untuk tetap sehat dan berada dalam kondisi aman di tengah situasi saat ini. Ia mengingatkan pentingnya untuk tidak khawatir, tetapi juga ikut menjaga diri dengan baik sesuai ajuran dari program kesehatan yang ada.
Baca juga Sempat Tes Covid-19, Chou Tien Chen: Para Perawat Minta Tanda Tangan Saya
“Saya ingin mengucapkan semoga semua penggemar bulu tangkis sehat. Sangat penting untuk tetap aman di saat krisis ini. Jika kita hidup dalam ketakutan, itu akan menyebabkan lebih banyak kecemasan,” ungkap Chou, mengutip dari laman resmi BWF, Selasa (21/4/2020).